
Namun, ada juga orang tidak mampu menahan diri setelah mendapatkan THR, jangankan digunakan pada saat moment Lebaran, THR biasanya sudah habis saat bulan puasa belum berakhir. Lantas, bagaimana caranya kita mengelola THR dengan baik, agar dapat dipakai sesuai dengan keperluan yang tepat? Sebenarnya jika kita terbiasa membuat daftar keperluan di hari biasa maka pada saat lebaran dapat memperkirakan baik dari segi prioritasnya, anggarannya. Jangan sampai kita cenderung terjebak pada gaya hidup yang konsumtif. Akibatnya, THR yang diterima tidak digunakan dengan maksimal, diakibatkan kita tergiur oleh barang-barang yang kurang diperlukan. disebabkan pada musim lebaran banyak kita jumpai pusat-pusat perbelanjaan baik besar ataupun kecil yang saling memberikan discount atau bahkan promo-promo yang membuat kita tergiur.
Banyak pendapat dari pakar perencana keuangan yang memberikan tips untuk mengelola THR dengan baik sehingga kita akan dapat dengan mudah mengatur pengeluarannya. ada poin yang harus diperhatikan dalam mengelola THR, sehingga tidak layu sebelum berkembang. Dengan demikian, pengeluaran dapat dijaga, sehingga THR tidak habis sebelum waktunya.
Berikut beberapa tips untuk mengelola uang THR agar dapat digunakan dengan bijak :
- Sisihkan THR untuk menambah asset atau investasi kita, hal ini dapat mengcover apa bila nantinya ada kekurangan/keperluan secara mendadak.
- Bagi kita yang masih mempunyai kewajiban-kewajiban bulanan atau tahunan ada baiknya sebagaian THR yang kita dapatkan dapat kita bayarkan kewajiban tersebut.
- Ada baiknya kita sisihkan THR kita untuk membantu orang-orang yang kurang mampu.
- Selanjutnya baru kita dapat berbelanja kebutuhan Lebaran sesuai prioritas terlebih dahulu.
Sudahkah anda menerima THR ?
0 komentar:
Post a Comment
Silahkan memberikan komentar yang dapat saya jadikan pertimbangan demi perbaikan Blog ini